Selasa, 23 Oktober 2012

Duet Pulau Babi Yang Eksotis Dan Naturalis

Komhukum (Jakarta) - Gugusan-gugusan pulau di provinsi Bangka Belitung selalu menampilkan cerita sendiri seputar pesona alamnya yang menakjubkan dan naturalis.

Keindahan dari pesona-pesona alami inilah menjadikan provinsi Bangka Belitung sebagai target pariwisata.

Kesempurnaan cerita seputar keasrian tanah Bangka Belitung menjadi mendunia kala Andrea Hirata menampilkan kisah seri "LASKAR PELANGI" yang kini tengah mendunia. Sejak saat itu Bangka Belitung dikenal dengan nama Pulau Laskar Pelangi.

Namun walaupun demikian ada salah satu deret Pulau yang membuat saya terkesima. Namanya Pulau Babi.

Tadinya saya kira ada peternakan babi di Pulau Babi, Provinsi Bangka Belitung. Tetapi ternyata tidak. Malahan ada 2 pulau, yakni Pulau Babi Besar dan Pulau Babi Kecil. Dilihat sepintas, sebenarnya tidak ada potensi wisata yang terlihat menonjol di pulau ini. Tapi ternyata ada!
(Pesona Matahari Yang Mencengangkan)
Beberapa gugusan pulau-pulau di Provinsi Bangka Belitung berdiri di atas “pondasi alami” berupa batu granit. Makanya banyak pulau dan pantai di provinsi Negeri Laskar Pelangi ini memiliki gugusan batu granit dengan beragam ukuran, warna, dan bentuk. Nah Pulau Babi Besar dan Pulau Babi Kecil diklaim sebagai pulau yang memiliki formasi batu granit terindah dibanding pulau-pulau terdekat lainnya.

Duet Pulau Babi ini terletak dekat Tanjung Kelayang. Masing-masing memiliki spot bebatuan granit yang bentuknya eksotis. Bagi pengunjung yang singgah di kedua pulau ini lebih banyak memanfaat gugusan batu granit ini untuk nongkrong sembari menunggu matahari terbenam atau sunset.

Sayangnya pulau kecil nan eksotis ini tidak menyediakan fasilitas apa-apa bagi turisnya karena pulaunya pun tidak berpenghuni. Ya paling tidak pemandangannya sangat eksotis lah. (K-5/Iyo)

0 komentar:

Posting Komentar