Jumat, 21 September 2012

Pulau Sumbawa Eksis Dengan Pantai Maluk

Komhukum (Mataram) - Seputaran Pulau Lombok memang kaya dengan wiasata bahari, tak terkecuali dengan Pulau Sumbawa. Nah salah satu unggulan Pulau Sumbawa adalah keindahan panorama Pantai Maluk.

Pantai Maluk juga banyak diklaim oleh beberapa wisatawan yang pernah mengunjunginya sebagai one stop tourist destination. Bisa disebut begitu karena Pantai Maluk kaya akan potensi wisata dan didukung oleh fasilitas wisata kelas dunia.

Anda bisa menikmati beragam aktivitas pantai di sini, karena fasilitas yang disediakan pemerintah daerah setempat juga akan memanjakan wisatawan yang berkunjung. Namun jangan berharap surfing di tempat ini ya, maklum irama ombak di tempat ini relatif tenang.

Namun bagi anda yang ingin berenang, snorkeling, atau sekedar berperahu mengelilingi pantai bisa anda nikmati di tempat ini. Salah satu unggulan wisata tempat ini adalah dengan adanya konservasi tukik (anak penyu) di pinggir pantai.
Pengunjung bisa belajar banyak hal tentang tukik, mulai dari penetasan telur sampai saat akan dilepaskan ke laut lepas. Petugas penjaga konservasi dengan senang hati dan sigap akan memberikan informasi seputar pemeliharaan tukik kepada para pengunjung. Pastinya wisata edukasi ini sangat berguna bagi anda yang membawa anak-anak ke Pantai Maluk. 

Lain halnya bagi mereka yang memilih untuk berwisata romantis bersama pasangan. Salah satu unggulan Pantai Maluk adalah panorama saat sunsetnya terbilang unik dan romantis bagi mereka yang melihatnya. Lho apa bedanya dengan sunset di tempat lain? Karena sunset di sini warna langitnya lebih kuat dengan ukuran matahari yang terkesan lebih besar, disertai refleksi cahaya dari permukaan air laut dan bias cahaya di awan akan terlihat dramatik.

Bagi anda yang senang berjalan-jalan di pasir pantai, pergilah ke bagian utara pantai. Di sisi utara pantai ini anda akan menemukan tebing berbatu alami yang terbentuk oleh terpaan ombak. Dengan hamparan pasir putih halusnya, sepertinya anda harus melupakan sejenak alas kaki yang biasa anda pakai. Rasakanlah saat kaki anda dibelai oleh halusnya pasir Pantai Maluk.

Pantai dengan sejuta pesona ini dilengkapi dengan penginapan, taman bermain, toilet, toko cinderamata/oleh-oleh, warung makan minum, dan tempat parkir yang luas. Terletak di Desa Pasir Putih, Kecamatan Maluk, Kabupaten Sumbawa Barat, pantai ini terletak agak terpencil. 

Dari kota Mataram (Pulau Lombok) anda bisa menuju ke Terminal Maluk menggunakan bis Damri dengan harga tiket sekitar Rp 70.000/orang. Dari terminal menuju Pantai Maluk berjarak 3 km saja, jadi bisa naik ojek dengan ongkos Rp 5.000 saja untuk sekali jalan.

Bila anda memilih menggunakan kendaraan pribadi, dari kota Mataram anda harus berkendara dulu menuju Pelabuhan Penyeberangan Kayangan di Kabupaten Lombok Timur yang berjarak 85 km. Akan membutuhkan waktu 90 menit untuk menyeberang dengan kapal Roro dari Pelabuhan Kayangan menuju Pelabuhan Poto Tano, Pulau Sumbawa.

Setibanya di Pulau Sumbawa, anda harus menempuh rute Poto Tano – Taliwang – Jereweh – Maluk dengan jarak tempuh sekitar 66 km. Walaupun harus menempuh perjalanan jauh dari kota Mataram, dijamin setibanya di Pantai Maluk semua kelelahan anda akan terbayarkan dengan keindahan pantai ini.(K-5/Iyo)
















0 komentar:

Posting Komentar